Info Haji 2024
Pemprov Jateng Kumpulkan Ratusan Petugas Haji Daerah di Donohudan
Deka Hendratmanto
Selasa, 5 Maret 2024 08:28:00
Murianews, Boyolali – Ratusan Petugas Haji Daerah (PHD) yang akan bertugas melayani jemaah haji asal Jawa Tengah dikumpulkan di Asrama Haji Donohudan Boyolali, mulai Senin (4/3/2024) sore.
Untuk diketahui, tahun ini Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) memberangkatkan sedikitnya 258 orang PHD pada musim haji mendatang.
Untuk meningkatkan pengetahuan tentang tugas dan kewajiban pelayanan terhadap jemaah haji, khususnya di wilayah Jateng, ratusan PHD tersebut akan mengikuti pembekalan dan bimbingan teknis (bimtek) di Donohudan hingga Kamis (7/3/2024) mendatang.
Kepala Biro Kesra Setda Jateng Teguh Hadi Nugroho saat memimpin apel perdana Selasa (5/3/2024) pagi mengatakan, pelaksanaan bimtek bagi PHD mutlak diperlukan.
Hal ini karena pentingnya posisi PHD dalam melayani kebutuhan jemaah haji selama di Arab Saudi.
’’Yang paling utama adalah saudara-saudara harus saling mengenal satu sama lain agar tercipta kerja sama yang baik selama bertugas,’’ ujarnya.
Teguh menambahkan, selama mengikuti bimtek, para petugas akan mendapatkan berbagai pengetahuan teknis yang akan sangat berguna dalam menghadapi berbagai persoalan yang akan dihadapi.
’’Selamat mengikuti bimtek. Semoga bermanfaat bagi saudara-saudara dalam melaksanakan tugas pelayanan terhadap jemaah haji,’’ pungkasnya.



