– Kabupaten Cilacap diguncang tiga kali gempa, Rabu (20/7/2022) hari ini. Ketiga gempa tersebut merupakan gempa laut dan dengan kekuatan dan kedalaman berbeda-beda.
Berdasarkan keterangan BMKG, gempa pertama diketahui terjadi pukul pukul 13.59 WIB tadi. Gempa tersebut bermagnitudo (M) 2,1 dan berlokasi di 23 kilometer tenggara Cilacap.
”Info gempa magnitudo 2,1, 23 kilometer tenggara Cilacap. Kedalaman 5 kilometer,” tulis BMKG Jogja dalam keterangannya, hari ini.
Gempa kedua terjadi pada pukul 14.12 WIB. Kali ini gempa lebih kecil dengan kekuatan gempa 1,8 M. Sementara pusat gempa di kedalaman 12 kilometer dan berada di 25 kilometer tenggara Cilacap.
Kemudian gempa ketiga M 2,8 terjadi pukul 17.53 WIB. Pusat gempa berjarak 92 kilometer tenggara Cilacap. "Kedalaman 10 kilometer," tulis BMKG.Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan dampak dari gempa Cilacap tersebut. Penulis: SupriyadiEditor: Supriyadi
[caption id="attachment_213916" align="alignleft" width="880"]

Ilustrasi[/caption]
MURIANEWS, Cilacap – Kabupaten Cilacap diguncang tiga kali gempa, Rabu (20/7/2022) hari ini. Ketiga gempa tersebut merupakan gempa laut dan dengan kekuatan dan kedalaman berbeda-beda.
Berdasarkan keterangan BMKG, gempa pertama diketahui terjadi pukul pukul 13.59 WIB tadi. Gempa tersebut bermagnitudo (M) 2,1 dan berlokasi di 23 kilometer tenggara Cilacap.
”Info gempa magnitudo 2,1, 23 kilometer tenggara Cilacap. Kedalaman 5 kilometer,” tulis BMKG Jogja dalam keterangannya, hari ini.
Gempa kedua terjadi pada pukul 14.12 WIB. Kali ini gempa lebih kecil dengan kekuatan gempa 1,8 M. Sementara pusat gempa di kedalaman 12 kilometer dan berada di 25 kilometer tenggara Cilacap.
Kemudian gempa ketiga M 2,8 terjadi pukul 17.53 WIB. Pusat gempa berjarak 92 kilometer tenggara Cilacap. "Kedalaman 10 kilometer," tulis BMKG.
Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan dampak dari gempa Cilacap tersebut.
Penulis: Supriyadi
Editor: Supriyadi