Rabu, 19 November 2025


Tebakan warganet ini mengacu kepada nomor punggung di jersey Kaesang dan Erina saat prewedding. Menanggapi hal itu, kakak Kaesang, Gibran Rakabuming Raka pun memberikan komentar.

”10-12 kok tanggal? Ya enggak tahu,” jawab Wali Kota Solo itu seperti dikutip Solopos.com, pada Senin (31/10/2022).

Meski tanggal masih dirahasiakan, namun Kaesang membocorkan resepsi pernikahannya akan digelar di dua tempat yaitu di Solo dan Yogyakarta.

”Resepsi akan diselenggarakan di Solo dengan menggunakan adat Jawa, acara perempuan dulu di Jogja,” ujar Kaesang Pangarep dikutip dari kanal YouTube SCTV pada Senin (7/11/2022).

Namun Kaesang Pangarep menjelaskan bahwa dirinya tidak mempunyai wedding dream khusus, baginya yang terpenting saat ini adalah pernikahannya berjalan dengan lancar.

”Nggak ada sih [wedding dream] sing penting kalau buat saya acaranya lancar itu aja,” terang pemilik bisnis Sang Pisang itu dikutip dari AntvKlik.

Kaesang Pangarep juga mengungkapkan bahwa resepsinya akan diselenggarakan pada Desember 2022 mendatang, kemudian tanggal acara sudah terlampir di berkas KUA pernikahannya. “Untuk resepsi Desember,” tegasnya.Sementara untuk adat yang digunakan adalah adat Jawa. “Ya [pakai] adat Jawa karena kita kan orang Jawa semua, kalo pakai adat Aceh kan ya lucu,” ujarnya berseloroh.Sementara pengamat budaya, Kris Budiharja, menjelaskan sejumlah perbedaan dalam adat pengantin Solo dan Yogyakarta. “Adat Solo dan adat Jogja itu ada perbedaan. Ada Solo itu mulai dari busananya, beda,” paparnya dikutip dari kanal Youtube SCTV.Bukan hanya itu. Perbedaan lainnya saat pengantin dikirab, di adat Yogyakarta ada edan-edanan. “Solo tidak [ada],” tandasnya. Penulis: SupriyadiEditor: SupriyadiSumber: Solopos.com

Baca Juga

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler