Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Meski begitu, sopir Avanza yang sempat tergencet harus mendapat perawatan serius. Selain itu, banyak penumpang bus yang mengalami luka.
Tak hanya itu, Kecelakaan lalu lintas tersebut juga membuat kerumunan warga. Lalu lintas di sepanjang jalan tersebut menjadi padat merayap.
Seorang warga yang tinggal dekat lokasi kejadian, David Efendimengatakan, kecelakaan tersebut bermula saat bus berjalan dari arah timur atau arah Ngawi ke Sragen.
Mendekati lokasi kejadian, bus berusaha menghindari sepeda motor di depannya dengan membanting setir ke kanan. Nahas, laju bus justru kehilangan kendali hingga masuk ke jalur lawan arah.
”Dari arah berlawanan ada mobil Toyota Avanza warga putih. Bus nyelonong ke utara jalan dan terguling di luar badan jalan. Bodi bus menimpa bagian depan mobil Avanza,” kata David seperti dikutip
Pengemudi Avanza diketahui berasal dari Banaran, Sambungmacan, Sragen. Pengemudi itu sempat terjepit bodi mobil yang ringsek bagian depan. Beruntung dia berhasil diselamatkan oleh warga.”Tadi sopir mobil itu sempat terjepit tetapi berhasil diselamatkan warga. Banyak penumpang bus juga yang lecet-lecet,” ujarnya.Hingga saat ini kecelakaan tersebut masih ditangani petugas, termasuk melakukan pendataan korban luka berat ataupun ringan. Penulis: SupriyadiEditor: SupriyadiSumber: Solopos.com
Murianews, Sragen – Sebuah bus Antar-Kota Antar-Provinsi (AKAP) Garuda Mass terguling dan menimpa mobil Toyota Avanza di jalan Sragen-Ngawi, Sabtu (12/11/2022) petang. Diduga, bus tersebut terguling setelah menghindari sepeda motor yang tiba-tiba mengurangi kecepatan.
Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Meski begitu, sopir Avanza yang sempat tergencet harus mendapat perawatan serius. Selain itu, banyak penumpang bus yang mengalami luka.
Tak hanya itu, Kecelakaan lalu lintas tersebut juga membuat kerumunan warga. Lalu lintas di sepanjang jalan tersebut menjadi padat merayap.
Baca: Bus Jemaah Umrah Asal Indonesia Alami Kecelakaan di Makkah
Seorang warga yang tinggal dekat lokasi kejadian, David Efendimengatakan, kecelakaan tersebut bermula saat bus berjalan dari arah timur atau arah Ngawi ke Sragen.
Mendekati lokasi kejadian, bus berusaha menghindari sepeda motor di depannya dengan membanting setir ke kanan. Nahas, laju bus justru kehilangan kendali hingga masuk ke jalur lawan arah.
”Dari arah berlawanan ada mobil Toyota Avanza warga putih. Bus nyelonong ke utara jalan dan terguling di luar badan jalan. Bodi bus menimpa bagian depan mobil Avanza,” kata David seperti dikutip
Solopos.com.
Pengemudi Avanza diketahui berasal dari Banaran, Sambungmacan, Sragen. Pengemudi itu sempat terjepit bodi mobil yang ringsek bagian depan. Beruntung dia berhasil diselamatkan oleh warga.
”Tadi sopir mobil itu sempat terjepit tetapi berhasil diselamatkan warga. Banyak penumpang bus juga yang lecet-lecet,” ujarnya.
Hingga saat ini kecelakaan tersebut masih ditangani petugas, termasuk melakukan pendataan korban luka berat ataupun ringan.
Penulis: Supriyadi
Editor: Supriyadi
Sumber: Solopos.com