Kamis, 20 November 2025


Plt Kapolresta Magelang AKBP Mochammad Sajarod Zakun mengatakan, terduga pelaku tesebut diamankan setelah petugas melakukan pemeriksaan. Hanya saja ia masih enggan memberikan keterangan lebih lanjut. Ia memastikan keterangan akan diberikan langsung Dirreskrimum Polda Jateng.

Baca: Tiga Orang Sekeluarga di Magelang Tewas, Diduga Diracun

”Untuk status tersangka nanti akan kita sampaikan,” katanya seperti dikutip Detik Jateng, Selasa (29/11/2022).

Sajarod mengatakan, hari ini (29/11/2022), Polda Jateng akan kembali melakukan pemeriksaan di Tempat Kejadian Perkara (TKP), di rumah korban.

”Hari ini akan melakukan olah TKP kembali dari Polda yang dipimpin langsung Pak Dirreskrimum datang sama Tim Biddokkes dan Bidlabfor,” ungkapnya.

Sebelumnya, tiga orang sekeluarga di Mertoyudan, Kabupaten Magelang, tewas diracun. Polisi mengungkap salah satu hasil autopsi dan olah TKP, yakni soal identifikasi racun.
Baca: Pendaftaran PPK Kota Magelang Dibuka, Ini SyaratnyaKetiga korban tersebut yakni Abas Azhar (suami), Heri Riyani (istri) dan Dea Karunisa (anak pertama).”Untuk racunnya ada beberapa jenis. Yang berhasil kami identifikasi berdasarkan hasil autopsi dan sisa barang bukti yang ada di TKP. Jenisnya arsen, semacam arsen,” tambah Plt Kapolresta Magelang. Penulis; SupriyadiEditor: SupriyadiSumber: Detik Jateng

Baca Juga

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler