Amankan Nataru, Jateng Terjunkan 18.145 Personel Gabungan
Murianews
Rabu, 21 Desember 2022 16:32:01
Pernyataan tersebut diungkapkan Wakapolda Jateng Brigjen Abiyoso Seno Aji. Ia pun menyebutkan, penerjunan belasan ribu personel gabungan dari TNI, Polri, hingga stakeholder itu dilakukan guna memberikan rasa aman kepada masyarakat.
”Kami harus dapat pastikan bahwa gereja-gereja saat merayakan Natal harus benar-benar aman yang akan diawali kegiatan sterilisasi jangan sampai ada hal-hal yang mengganggu pelaksanaan ibadah Natal,” katanya.
Baca: Polda Jateng Siapkan Lima Jalur Alternatif Selama Libur NataruIa menyebutkan, selama Nataru, akan ada ratusan posko dengan rincian 12 pos terpadu, 52 pos pelayanan, dan 219 pos pengamanan. Pihaknya juga akan menjaga agar perayaan ibadah Natal berjalan dengan aman.
Berbagai tempat seperti terminal, pelabuhan, bandara, dan jalan baik tol maupun non-tol juga tak akan luput dari perhatian petugas. Termasuk , tempat wisata juga akan menjadi fokus pengamanan.
”Nanti perayaan tahun baru, pusat-pusat keramaian ini juga akan menjadi fokus perhatian kita bersama tempat-tempat wisata,” lanjutnya.
Hal itu, menurut Abi, merupakan rangkaian Operasi Lilin 2022 Polda Jateng. Operasi tersebut akan digelar selama 11 hari mulai dari 23 Desember.
Baca: Polda Jateng Siapkan 252 Pos Jaga Selama Libur NataruAbi juga menjelaskan sebelum itu Polda Jateng sudah melakukan langkah-langkah peningkatan keamanan untuk menjamin keamanan masyarakat. Tak hanya itu, personel gabungan juga akan disiagakan untuk mengurai arus lalu lintas apabila ke depan terjadi kemacetan.”Manakala terjadi penumpukan lalu lintas apakah di tol, apakah di Pantura, dan seterusnya, maka Bapak Direktur Lalu Lintas (Polda Jateng) pun telah menyiapkan dalam rangka untuk mengurai kepadatan ataupun kemacetan lalu lintas,” katanya. Penulis: SupriyadiEditor: Supriyadi
Murianews, Semarang – Sebanyak 18.145 personel gabungan diterjunkan untuk mengamankan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) di Jawa Tengah (Jateng). Belasan ribu personel gabungan itu akan melakukan pengamanan gereja dan objek vital yang menyedot massa.
Pernyataan tersebut diungkapkan Wakapolda Jateng Brigjen Abiyoso Seno Aji. Ia pun menyebutkan, penerjunan belasan ribu personel gabungan dari TNI, Polri, hingga stakeholder itu dilakukan guna memberikan rasa aman kepada masyarakat.
”Kami harus dapat pastikan bahwa gereja-gereja saat merayakan Natal harus benar-benar aman yang akan diawali kegiatan sterilisasi jangan sampai ada hal-hal yang mengganggu pelaksanaan ibadah Natal,” katanya.
Baca: Polda Jateng Siapkan Lima Jalur Alternatif Selama Libur Nataru
Ia menyebutkan, selama Nataru, akan ada ratusan posko dengan rincian 12 pos terpadu, 52 pos pelayanan, dan 219 pos pengamanan. Pihaknya juga akan menjaga agar perayaan ibadah Natal berjalan dengan aman.
Berbagai tempat seperti terminal, pelabuhan, bandara, dan jalan baik tol maupun non-tol juga tak akan luput dari perhatian petugas. Termasuk , tempat wisata juga akan menjadi fokus pengamanan.
”Nanti perayaan tahun baru, pusat-pusat keramaian ini juga akan menjadi fokus perhatian kita bersama tempat-tempat wisata,” lanjutnya.
Hal itu, menurut Abi, merupakan rangkaian Operasi Lilin 2022 Polda Jateng. Operasi tersebut akan digelar selama 11 hari mulai dari 23 Desember.
Baca: Polda Jateng Siapkan 252 Pos Jaga Selama Libur Nataru
Abi juga menjelaskan sebelum itu Polda Jateng sudah melakukan langkah-langkah peningkatan keamanan untuk menjamin keamanan masyarakat. Tak hanya itu, personel gabungan juga akan disiagakan untuk mengurai arus lalu lintas apabila ke depan terjadi kemacetan.
”Manakala terjadi penumpukan lalu lintas apakah di tol, apakah di Pantura, dan seterusnya, maka Bapak Direktur Lalu Lintas (Polda Jateng) pun telah menyiapkan dalam rangka untuk mengurai kepadatan ataupun kemacetan lalu lintas,” katanya.
Penulis: Supriyadi
Editor: Supriyadi