Jumat, 21 November 2025


Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jateng Kombes Dwi Subagio membenarkan pengamanan daging yang diduga gelonggongan tersebut. Ia pun menyebutkan, penggerebekan 1,96 kuintal tersebut dilakukan Sabtu (25/3/2023) lalu.

Saat penggerebekan, ada juga selang di lokasi kejadian. Sedangkan tempat pemotongan hewannya terpisah, yaitu di Desa Besuki.

”Meski begitu, kita masih menunggu laboratorium forensik (labfor) soal kandungan air dalam daging tersebut. Perlu dicek dulu seberapa kandungan air, apakah ada unsur daging yang tidak sehat karena daging sudah terpotong,” katanya seperti dikutip Detik.com, Rabu (29/3/2023).

Baca: Satpol PP Temukan Daging Gelonggongan di Sejumlah Pasar di Salatiga
Dwi menyebutkan, enam orang yang diperiksa masih berstatus sebagai saksi. Termasuk pemilik usaha dari tempat penjualan daging itu. Saat ini kasus tersebut masih diselidiki untuk melihat kebenarannya.”Ada enam saksi, termasuk yang punya. Di sana ditemukan 180-an potong daging,” ujar Ketua Satgas Pangan Polda Jateng itu.Ia menambahkan dari informasi yang diperoleh, usaha itu sudah berjalan dua minggu. Namun untuk memastikan, saat ini kasus masih ditangani oleh Polres Boyolali.”Saat ini Porles Boyolali yang menangani,” tegasnya.

Baca Juga

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler