Korban meninggal diketahui merupakan penumpang dari truk tangki. Sementara, tiga korban terluka, yakni sopir truk tangki, penumpang truk tangki lainnya, dan sopir mobil carry.
Diketahui, kecelakaan itu melibatkan truk tangki H9862OF dan mobil Carry AA1726BA. Insiden itu terjadi di depan Pasar Kalijambe, Desa Kalijambe, Kecamatan Bener, Selasa (11/11/2025) sekira pukul 05.15 WIB.
Saat itu, truk tangki yang dikemudikan Lokasi Feriyanto melaju dari arah utara ke selatan. Setibanya di lokasi, truk tangki tiba-tiba oleng ke kanan dan menabrak mobil carry yang sedang parkir.
Akibat benturan itu, truk pun terbalik hingga menabrak sebuah bangunan. Tiga orang terluka dan satu orang lainnya meninggal di lokasi kejadian.
”Korban ada empat, tiga luka-luka dan satu meninggal di lokasi. Adapun yang meninggal adalah penumpang truk tangki,” ungkap Kasatlantas Polres Purworejo, AKP Arta Dwi Kusuma seperti dikutip dari Detik.com.
1. Sutrisno (45) warga Bangetayu Kulon Kecamatan Genuk, Kota Semarang (penumpang truk tangki)
Kondisi : Meninggal dunia, CKB, fraktur terbuka kaki kiri, fraktur tangan kiri, dibawa ke RSUD dr. Tjitrowardojo Purworejo.
Murianews, Purworejo – Kecelakaan truk tangki di Kalijambe, Jalan Purworejo-Magelang menyebabkan satu orang meninggal dan tiga orang lainnya terluka.
Korban meninggal diketahui merupakan penumpang dari truk tangki. Sementara, tiga korban terluka, yakni sopir truk tangki, penumpang truk tangki lainnya, dan sopir mobil carry.
Diketahui, kecelakaan itu melibatkan truk tangki H9862OF dan mobil Carry AA1726BA. Insiden itu terjadi di depan Pasar Kalijambe, Desa Kalijambe, Kecamatan Bener, Selasa (11/11/2025) sekira pukul 05.15 WIB.
Saat itu, truk tangki yang dikemudikan Lokasi Feriyanto melaju dari arah utara ke selatan. Setibanya di lokasi, truk tangki tiba-tiba oleng ke kanan dan menabrak mobil carry yang sedang parkir.
Akibat benturan itu, truk pun terbalik hingga menabrak sebuah bangunan. Tiga orang terluka dan satu orang lainnya meninggal di lokasi kejadian.
”Korban ada empat, tiga luka-luka dan satu meninggal di lokasi. Adapun yang meninggal adalah penumpang truk tangki,” ungkap Kasatlantas Polres Purworejo, AKP Arta Dwi Kusuma seperti dikutip dari Detik.com.
Berikut identitas para korban selamat maupun meninggal dunia:
Korban Meninggal
1. Sutrisno (45) warga Bangetayu Kulon Kecamatan Genuk, Kota Semarang (penumpang truk tangki)
Kondisi : Meninggal dunia, CKB, fraktur terbuka kaki kiri, fraktur tangan kiri, dibawa ke RSUD dr. Tjitrowardojo Purworejo.
Korban Luka
1. Lokasi Feriyanto (Pengemudi truk Hino tronton tangki)
Kondisi: Datang sadar, robek pinggang, indikasi fraktur kaki kiri, rawat di RSUD dr. Tjitrowardojo Purworejo.
2. Muhammad Zainuddin (34) warga Desa Sriwulan, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak (penumpang truk tangki)
Kondisi : Datang sadar, indikasi fraktur kaki kiri, dibawa ke RSUD dr. Tjitrowardojo Purworejo
3. Ari Agus Susanto (Pengemudi mobil Suzuki Carry AA-1726-BA)
Kondisi : Datang sadar, fraktur kaki kanan, dislokasi kaki kiri dan tulang pinggul, rawat di RSI Loano Kabupaten Purworejo.