Murianews, Semarang – CEO PSIS Semarang sekaligus Anggota Komisi X DPR RI Yoyok Sukawi menyatakan siap maju sebagai calon Wali Kota Semarang dalam Pilwakot 2024 mendatang.
Yoyok Sukawi merupakan putra dari mantan Wali Kota Semarang Sukawi Sutarip dua periode yakni 2000-2005, dan periode 2005-2010.
”Iya target kami ke sana (Pilwakot Semarang),” katanya kepada wartawan.
Ia mengatakan, Pemilihan Wali Kota Semarang masih cukup lama, karena baru akan digelar usai Pemilu Legislatif dan Pilpres Februari 2024 mendatang. Meski demikian, pihaknya mulai melakukan persiapan.
Yoyok mengatakan, pihaknya akan berkomunikasi dengan sejumlah partai politik (parpol). Tak hanya parpol yang kini tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM), namun juga parpol lain.
”Intinya semua partai kita ajak komunikasi. Komunikasi terus secara intensif. Semuanya,” ujarnya.
Saat ini menurutnya, ia tengah rutin melakukan silaturahmi dengan tokoh-tokoh masyarakat di Kota Semarang. Menurut dia, tanggapan masyarakat dengan rencanaya penacalonannya cukup menggembirakan.
Yoyok Sukawi juga mengaku mendapat dukungan dari keluarga besarnya untuk maju dalam Pemilihan Wali Kota Semarang. Terlebih Yoyok sudah cukup kenyang berpengalaman di legislatif.
Yoyok Sukawi sebelum menjabat anggota DPR RI dari Partai Demokrat, telah selama 10 tahun menjadi Anggota DPRD Jateng. Selain itu, Yoyok juga dinilai cukup sukses memimpin PSIS Semarang.



