Rabu, 19 November 2025

Murianews, Banyumas – Akun WhatsApp Wabup Banyumas kena Hacker. Hal ini dikonfirmasi sendiri oleh Wakil Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono.

Seperti dilansir dari detikJateng, kejadian ini mulai disadari sejak Jumat (14/7/2023) malam. Wabup Banyumas menyebut hal itu terjadi setelah membuka undangan berkode APK melalui aplikasi WhatsApp (WA).

"Kemarin itu kebetulan banyak sekali agenda kegiatan. Sehingga tidak sempat membuka HP. Saat malam, saya membuka HP. Seperti biasa, kalau itu undangan, maka akan saya teruskan kepada TU atau ajudan," kata Wabup Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, Sabtu (15/7/2023).

Wabup Banyumas mengaku memang sempat membuka undangan yang ada kode APKnya. Setelahnya, akun WhatsApp miliknya sudah tidak bisa digunakan lagi.

Pihaknya memastikan jika akun WhatsApp miliknya sudah terkena hacker. Sehingga dirinya tidak bisa lagi mengakses akun itu.

"Ternyata saya juga membuka undangan yang tertulis APK. Akibatnya, WA saya tidak bisa dipakai sama sekali. Sudah diambil alih," terangnya.

Sepanjang hari Sabtu (15/7/2023) ini, dirinya harus mengkonfirmasi mengenai berbagai pesan yang dikirim melalui akun WhatsApp-nya itu. Soal ini dirinya meminta agar penerima pesan mengabaikan saja.

"Banyak yang tanya ke istri dan ajudan saya, ternyata banyak yang dikirimi pesan lewat WA. Nomor saya banyak diketahui orang. Saya mengimbau kalau ada yang menerima undangan berbentuk APK untuk tidak membuka. Langsung saja dihapus," tambah Wabup Banyumas.

Sejauh ini, kejadian ini Wabup Banyumas ini masih terus melakukan upaya untuk memblokir sejumlah akun perbankannya. Sebab akunnya disinyalir telah digunakan untuk berstransaksi.

Selain itu Wabup Banyumas juga sudah melaporkannya ke pihak kepolisian. Pihaknya berharap kejadian ini tidak terjadi pada masyarakat lainnya.

"Saya sudah melaporkan kejadian ini ke Polresta Banyumas. Karena saya telah menjadi korbannya. Mohon sekali lagi masyarakat untuk lebih berhati-hati," pungkasnya.

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler