Ganjar Pamit, Habib Bidin: Beliau Tak Pernah Pensiun di Hari Kita
Cholis Anwar
Jumat, 11 Agustus 2023 13:06:00
Murianews, Cilacap – Habib Ali Zainal Abidin Assegaf atau yang akrab disapa Habib Bidin, melantunkan selawat bersama dengan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen dan para pecinta selawat, di Alun-Alun Cilacap, Kamis (10/8/2023) malam kemarin.
Dalam perhelatan Jateng Berselawat itu, Ganjar sekaligus pamit kepada warga Jateng lantaran dirinya akan pensiun sebagai Gubernur Jateng tertanggal sejak 5 September 2023 mendatang.
”Malam ini spesial, karena saya mengajak istri saya. Saya dan istri termasuk Gus Yasin dan istri mohon pamit. Sebab tanggal 5 September nanti saya dan Gus Yasin sudah pensiun jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng,” ujar Ganjar dalam keterangan tertulis yang diterima oleh Murianews.com, Jumat (11/8/2023).
Seketika itu, Habib Bidin meminta seluruh masyarakat untuk mendoakan Ganjar. Ia juga berpesan agar Ganjar tidak dilupakan.
”Tadi beliau pamit ke kita semua, beliau izin karena tanggal 5 September sudah pensiun. Beliau boleh pensiun dari jabatan sebagai Gubernur Jateng, tapi tidak pernah pensiun di hati kita,” ujarnya sambil disambut tepuk tangan riuh dari ribuan Zahir Mania.
Menurut Habib Bidin, Ganjar telah berhasil membawa semangat selawat hingga ke pelosok daerah di Jateng. Selama 10 tahun kepemimpinan Ganjar, semangat cinta kepada Nabi Muhammad telah hidup di kalangan masyarakat.
”Pak Ganjar telah membawa semangat selawat ke berbagai tempat. Jateng Berselawat diadakan di berbagai daerah di Jawa Tengah. Melalui Jateng Berselawat, Pak Ganjar berhasil memperkuat semangat kebersamaan, menciptakan kedamaian, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Habib Bidin juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendoakan Ganjar. Ia berharap Ganjar meraih kesuksesan dan diberikan kemudahan oleh Allah SWT dalam semua urusannya.
”Semoga Allah memberikan kemudahan kepada Ganjar dalam berkhidmat untuk negara dan bangsa Indonesia yang kita cintai,” tutupnya.



