Ngeri, Enam Kendaraan Alami Kecelakaan di Tol Solo-Semarang
Dani Agus
Sabtu, 30 September 2023 07:54:00
Murianews, Semarang – Peristiwa kecelakaan terjadi di jalan tol Semarang-Solo, Sabtu (30/9/2023). Informasi yang beredar menyebutkan ada sekitar enam kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.
Video kecelakaan ini juga sudah beredar di media sosial. Dalam video itu, tampak ada bus, truk dan beberapa mobil yang kondisinya ringsek.
Kemudian ada satu mobil warna putih yang posisinya ada di atas mobil lainnya. Tampak ada polisi dan petugas jalan tol yang ada di lokasi kejadian.
”Innalillahi, kecelakaan lur, lokasi di Jl Tol Ungaran Semarang. Kecelakaan melibatkan beberapa kendaraan. Bis truk dan mobil hingga terbalik dan naik.
Semoga tidak ada korban jiwa,” tulisan dalam kolom komentar akun Instagram @infokejadiandemak, dikutip Sabtu, (29/9/2023) siang.
Sementara itu, melansir dari detikJateng, peristiwa kecelakaan terjadi pada pukul 11.30 WIB antara KM 422-423. Marketing Communiction Officer PT Trans Marga Jateng (TMJ), Dian Saputra saat dimintai konfirmasi membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut.
"Siap, betul. Sedang proses evakuasi," kata Dian lewat pesan singkat, Sabtu (30/9/2023).
Ia menyebut, ada enam kendaraan yang terlibat. Terkait kondisi apakah ada korban jiwa, pihaknya menjelaskan masih proses pendalaman.
”Info sementra enam kendaraan terlibat. Untuk korban masih proses pendalaman, bisa ada info update segera kami infokan,” ujarnya.



