Kamis, 20 November 2025

Murianews, Wonogiri – Aksi pencurian terjadi di SDN 3 Punduhsari, Kecamatan Manyaran, Wonogiri. Akibat kejadian ini, sejumlah laptop jenis chromebook sekolah senilai puluhan juta rupiah raib.

Meski demikian, kasus pencurian itu belum dilaporkan pada pihak kepolisian. Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo mengaku telah mendengar kejadian itu. Hanya saja, dari pihak sekolah atau korban belum melaporkannya.

”Iya, tapi belum ada laporan masuk. Mungkin hari ini,” kata Anom, dilansir dari Detik.Jateng, Kamis (23/11/2023).

Korwil Pendidikan Kecamatan Manyaran Sarmadi membenarkan adanya kasus pencurian di SDN 3 Punduhsari tersebut. Dijelaskan, kejadian itu diketahui pada Rabu (22/11/2023) pagi. Dimungkinkan maling itu beraksi pada Selasa (21/11/2023) malam atau Rabu dini hari.

”Pagi itu, ada guru buka ruangan guru, lihat atap di atas pintu masuk jebol. Lewat genting (masuknya). Jebol asbes, karena kalau pintu dan jendela sudah diteralis,” ungkapnya.

Sarmadi mengungkapkan, akibat kejadian itu tujuh chromebook milik sekolah yang disimpan di lemari besi hilang. Totalnya chromebook ada 15 unit tapi yang diambil ada tujuh.

”Kalau dikalkulasi itu senilai Rp 40 juta. Ya masih baru, kelihatannya bantuan tahun ini,” sambungnya.

Adapun barang elektronik lain, seperti laptop guru, sound, LCD, dan lain-lain tidak diambil maling. ”Kami sudah koordinasi dengan polisi. Tapi yang buat laporan pihak SD. Kalau di Manyaran ada kemalingan di SD baru ini,” kata Sarmadi.

 

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler