Rabu, 19 November 2025

Sementara itu, Ketua Forum Pengurus Karang Taruna Provinsi Jawa Tengah I Gede Ananta Wijaya Putra menyatakan siap menjalankan pesan Gubernur Ahmad Luthfi.

Langkah awal yang dijalankan adalah melakukan konsolidasi seluruh Forum Pengurus Karang Taruna di Jawa Tengah, mulai tingkat provinsi, kabupaten/ kota, sampai tingkat desa/ kelurahan.

”Setelah itu kita konsolidasikan dan sosialisasi terkait apa yang disampaikan oleh Gubernur Jawa Tengah, bahwa kita akan mengentaskan kemiskinan dan masalah sosial yang ada di desa,” bebernya.

Dijelaskan, pada Oktober 2025 nanti, juga akan diselenggarakan Rakerda untuk seluruh pengurus. Rakerda tersebut akan merumuskan program-program yang akan diturunkan sampai tingkat desa/ kelurahan.

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler