– Pemkot Semarang melalui Dinas Perbubungan (Dishub) melakukan trobosan bagi para kaum difabel untuk bisa mengakses bus Trans Semarang. Trobosan tersebut dengan meluncurkan kartu khusus yang dilengkapi dengan huruf braille.
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi yang hadir dalam peluncuran kartu khusus bagi kaum difabel di Hotel Pessona, Kota Semarang, Jumat (19/8/2022) memberikan atensinya atas usaha Dishub dalam mengadakan kartu Trans Semarang bagi kaum difabel.
”Kita semua berharap hidup di Kota Semarang bisa dinikmati semua orang. Jadi nanti teman-teman difabel akan dilayani sesuai standar-standar yang ada. Yang paling penting, saudara kita ini cukup membayar Rp 1.000, maka sudah bisa menikmati (Bus) Trans Semarang seharian,” kata Hendi, sapaan akrabnya seperti dikutip
.
Kartu Trans Semarang khusus penyandang disabilitas itu dilengkapi dengan huruf braille.
Kepala BLU UPTD Trans Semarang, Hendrix Setiawan, menambahkan kartu spesial itu bisa langsung diperoleh penyandang disabilitas dengan cara memesan di halte-halte Trans Semarang atau juga di Kantor Dinas Sosial.
”Pemesanan juga akan dilayani lewat admin medsos kami serta kelurahan-kelurahan yang akan berkorespondensi dengan kami,” ujar Hendrix.Pengguna bisa menggunakan kartu dengan saldo minimal Rp 5.000. Sementara perwakilan warga difabel, Yuktiasih Proborini, mengaku terbantu dengan diluncurkannya kartu Trans Semarang untuk penyandang disabilitas ini.”Memang ada di undang-undang, bahwa pemerintah seharusnya melakukan reduksi terharap kamu difabel seperti kami. Saya mewakili teman-teman mengucapkan terima kasih,” ungkap warga Kecamatan Tembalang ini. Penulis: SupriyadiEditor: SupriyadiSumber: Solopos.com
[caption id="attachment_309748" align="alignleft" width="880"]

Suasana peluncuran kartu khusus bagi kaum difabel di Hotel Pessona, Kota Semarang, Jumat (19/8/2022). (Solopos.com/Ponco Wiyono)[/caption]
MURIANEWS, Semarang – Pemkot Semarang melalui Dinas Perbubungan (Dishub) melakukan trobosan bagi para kaum difabel untuk bisa mengakses bus Trans Semarang. Trobosan tersebut dengan meluncurkan kartu khusus yang dilengkapi dengan huruf braille.
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi yang hadir dalam peluncuran kartu khusus bagi kaum difabel di Hotel Pessona, Kota Semarang, Jumat (19/8/2022) memberikan atensinya atas usaha Dishub dalam mengadakan kartu Trans Semarang bagi kaum difabel.
”Kita semua berharap hidup di Kota Semarang bisa dinikmati semua orang. Jadi nanti teman-teman difabel akan dilayani sesuai standar-standar yang ada. Yang paling penting, saudara kita ini cukup membayar Rp 1.000, maka sudah bisa menikmati (Bus) Trans Semarang seharian,” kata Hendi, sapaan akrabnya seperti dikutip
Solopos.com.
Kartu Trans Semarang khusus penyandang disabilitas itu dilengkapi dengan huruf braille.
Kepala BLU UPTD Trans Semarang, Hendrix Setiawan, menambahkan kartu spesial itu bisa langsung diperoleh penyandang disabilitas dengan cara memesan di halte-halte Trans Semarang atau juga di Kantor Dinas Sosial.
”Pemesanan juga akan dilayani lewat admin medsos kami serta kelurahan-kelurahan yang akan berkorespondensi dengan kami,” ujar Hendrix.
Pengguna bisa menggunakan kartu dengan saldo minimal Rp 5.000. Sementara perwakilan warga difabel, Yuktiasih Proborini, mengaku terbantu dengan diluncurkannya kartu Trans Semarang untuk penyandang disabilitas ini.
”Memang ada di undang-undang, bahwa pemerintah seharusnya melakukan reduksi terharap kamu difabel seperti kami. Saya mewakili teman-teman mengucapkan terima kasih,” ungkap warga Kecamatan Tembalang ini.
Penulis: Supriyadi
Editor: Supriyadi
Sumber: Solopos.com