Rabu, 19 November 2025

Murianews, Karanganyar – Gempa bermagnitudo 2,4 mengguncang Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (7/9/2023) malam ini. Genpa diketahui terjadi pukul 18.51 WIB.

Berdasarkan siaran pers Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gempa tersebut berada di darat dengan kedalaman 65 kilometer.

”Info Gempa Mag:2.4, 07-Sep-23 18:51:37 WIB,” tulis BMKG.

Selain informasi waktu, BMKG juga menjelaskan titik lokasi terjadinya gempa. Diketahui, lokasi gempa berada di 7.63 Lintang Selatan (LS) dan berada di 110.92 Bujur Timur (BT).

”Lokasi 7.63 LS,110.92 BT tepatnya 4 ilometer arah Tenggara Karanganyar-Jateng,” ungkap BMKG kembali.

Meski berada di darat, hingga berita ini diunggah, belum ada konfirmasi terkait dampak gempa. Termasuk kerusakan material yang dialami warga Karanganyar dan sekitarnya.

 

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler