Rabu, 19 November 2025

Murianews, Semarang – Bank Indonesia (BI) mengungkap angka inflasi di enam daerah di Jateng melebihi inflasi nasional. Bahkan, inflasi di enam daerah tersebut sudah masuk kategori merah.

Pernyataan tersebut diungkapkan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah, Rahmat Dwi Saputro dalam siaran pers Pemprov Jateng yang diterima Murianews.com.

”Ini sudah warning, sudah red color. Ini disebabkan oleh inflasi beras,” katanya, Kamis (19/2023).

Ia mengatakan, data tersebut berdasarkan data pada September 2023. Dari data itu tercatat ada enam kabupaten/kota yang inflasinya tinggi dengan  berada di atas inflasi nasional.

”Keenamnya ada Kota Semarang, Kudus, Tegal, Purwokerto, Cilacap, dan Solo,” sebutnya.

Oleh karena itu, selain operasi pasar ia akan membuat terobosan membuat Toko TPID. Pihaknya bekerjasama dengan Pemerintah Kota Semarang dengan mendirikan Toko TPID di Pasar Kanjengan Semaang.

”Semoga ini bisa direplikasi di lima kabupaten/kota lain pencatat inflasi lainnya,” tambahnya.

Komentar

Jateng Terkini