Rabu, 19 November 2025

Murianews, KlatenKapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi ditempel ketat Kaesang Pangarep dalam survei elektabilitas di Pilgub Jateng. Hal itu diketahui dari hasil survei yang dikeluarkan Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Menanggapi hal itu Luthfi menganggap hal itu sebagai hal yang biasa dalam survei. Ia pun mengembalikan ke masyarakat untuk menilai hasil survei tersebut ke masyarakat sebagai objek yang akan memilih gubernur di pilgub mendatang.

”Itu (hasil survei) hal yang biasa. Tapi biar masyarakat yang menilai lah ya,” kata Luthfi seperti dilansir detik.com, Kamis (4/7/2024) siang

Luthfi yang melakukan kunjungan kerja ke PT Macanan dan PT Intan Pariwara, Karanganom, Klaten Utara, Klaten itupun enggan berkomentar banyak. Termasuk saat disinggung terkait banyaknya baliho dirinya bersama Taj Yasin Maimoen.

”Ya biar saja itu. Masyarakat yang menilai,” katanya kembali.

Ia pun menegaskan, kunjungan kerjanya ke Klaten dalam rangka mewujudkan Polri yang presisi mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. Kunjungan itu untuk memastikan kepada perusahaan dan karyawan Polri untuk menciptakan keamanan.

”Memberikan jaminan keamanan sehingga tadi terjadi dialog dengan beberapa karyawan terkait dengan tugas pokok Polri sekaligus menjadi refleksi di Hari Bhayangkara,” ungkapnya

Sebelumnya diberitakan, Lembaga Survei Indonesia (LSI) mempublikasikan peta elektoral sementara di Jawa Tengah menjelang Pilkada 2024. Hasilnya, nama Kapolda Jateng, Irjen Ahmad Luthfi dan Ketum PSI, Kaesang Pangarep berada di posisi teratas.

Atas hasil itu, Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani mengaku mulai mempertimbangkan nama Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep untuk diusung di Pilgub Jateng.

”Iya dong, (Kaesang) jadi salah satu pertimbangan (di Pilgub Jateng) juga,” ungkapnya seperti dilansir Antara.

Dia pun menanggapi positif hasil survei teranyar LSI yang menempatkan Kaesang di urutan kedua dengan dukungan terbanyak dalam simulasi top of mind mengenai kandidat bakal calon Gubernur Jawa Tengah.

Puan bahkan mengaku tidak mempersoalkan nama Kaesang yang meraih dukungan lebih tinggi dari Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul pada survei tersebut.

”Enggak apa-apa, bagus Kaesang,” ucap dia.

Komentar

Jateng Terkini