Tiga Rumah di Purbalingga Dihajar Angin, Kerugian Jutaan Rupiah
Supriyadi
Senin, 29 September 2025 13:08:00
Purbalingga, Jawa Tengah – Sebanyak tiga rumah dan kandang kambing warga Desa Candiwulan dan Desa Limbangan, Purbalingga, Jawa Tengah rusak dihajar angin kencang. Akibat kejadian tersebut, kerugian ditaksir mencapai jutaan rupiah.
Kejadian nahas tersebut diketahui terjadi Minggu (28/9/2025) kemarin. Saat kejadian wilayah Kecamatan Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga memang dilanda hujan deras. Termasuk Desa Candiwulan dan Desa Limbangan.
Kepala Pelaksana BPBD Purbalingga, Prayitno, menjelaskan kerusakan paling parah terjadi di Desa Candiwulan. Rumah Slamet (39) warga RT 11/RW 05 hancur di bagian belakang setelah tertimpa pohon durian.
”Kerugian material ditaksir mencapai Rp 8 juta,” katanya seperti dilansir Serayunews.com, Senin (29/9/2025).
Di desa yang sama, kandang kambing milik Siam Aris Munandar (50) juga roboh tertimpa pohon kelapa dengan kerugian sekitar Rp 500 ribu.
Selain itu dua rumah lain juga dilaporkan rusak di Desa Limbangan. Dapur rumah Sobicat (28) di RT 12/RW 06 ambruk setelah tertimpa dua pohon jengkol, dengan total kerugian sekitar Rp 3 juta.
Sementara itu, rumah Tarsono di RT 11/RW 06 mengalami kerusakan di bagian samping akibat tertimpa pohon jengkol, yang kerugiannya diperkirakan mencapai Rp 500 ribu.
Petugas BPBD Purbalingga dan relawan siaga bencana segera turun tangan untuk melakukan asesmen dan pembersihan lokasi. Pohon-pohon yang menimpa bangunan berhasil disingkirkan untuk mencegah kerusakan lebih lanjut.



