Rabu, 19 November 2025

Murianews, Semarang – Web resmi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng), jatengprov.go.id diduga diretas.

Akibatnya sejumlah postingan di laman tersebut hilang dan hanya muncul tulisan Hacked Mr4NGG3R BANYUMAS CYBER TEAM. Diduga, tulisan itu merupakan identitas dari pelaku peretasan.

Dalam pantauan Murianews.com, Jumat (4/10/2024) pukul 17.38 WIB ada dua postingan yang telah diretas terduga pelaku peretasan.

Pertama, postingan berita berjudul ’’SMAN 1 Wiradesa Raih Adiwiyata Nasional Tahun 2024’’.

Dalam berita itu hanya tampak judul berita dan foto dari kegiatan penerimaan Adiwiyata Nasinal 2024 di Jakarta.

Sementara, postingan kedua dari laman tersebut muncul dengan judul Hacked Mr4NGG3R BANYUMAS CYBER TEAM dengan foto logo Pemprov Jateng.

Postingan terakhir, muncul dengan judul Hackedd dengan logo Pemprov Jateng yang muncul pada pukul 17.41 WIB.

Dalam tubuh tulisan terdapat coding atau bahasa pemrograman. Kemudian terdapat tulisan sebagai berikut.

’’Owned By Mr4NGG3R !

|”Sak umpamane koe iso ngrasakke kepriye rasane dadi awakku pasti koe ora bakal ngerti opo rasane, sakit lan kecewa.”|’’

Tulisan tersebut hanya bisa dilihat bila diblok. Kemudian, diakhiri dengan penyebutan identitas terduga pelaku peretasan.

’’We are One!

[ Banyumas Cyber Team FT Depok Cyber Team ]’’.

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler