Minggu, 16 Februari 2025

Diakuinya, kemenangan tersebut di luar dugaan banyak orang, apalagi Agustina-Iswar hanya diusung satu partai politik, yakni PDIP. Sedangkan kontestan lain diusung banyak partai.

’’Perolehan suara hari ini sangat istimewa. Ini di luar dugaan. Bahkan, saya tidak menduga kalau selisihnya demikian jauh,’’ kata mantan Wakil Ketua Komisi X DPR RI itu.

Ia pun mengatakan, keunggulan berdasarkan hitung cepat itu merupakan buah kerja keras banyak pihak, termasuk partai politik, relawan, hingga para suporter PSIS Semarang yang memberikan dukungan.

Agustina mengatakan perjuangan belum berakhir. Maka, proses penghitungan suara yang dilakukan penyelenggara Pilkada harus terus dikawal hingga penetapan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU)

’’Kita belum selesaikan penghitungan suara, masih harus menjaga sampai proses penetapan di KPU. Setelah proses penghitungan suara di tingkat TPS selesai, harus menjaga penghitungan suara di tingkat kecamatan,’’ katanya.

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler