Rabu, 19 November 2025

Sementara itu, S menyatakan butuh kerja keras dan dukungan banyak pihak agar bisa kembali berpaham nasionalisme. Sebab, sejak beberapa tahun terjerumus ke dalam sebuah paham yang bertentangan dengan NKRI.

’’Saya sudah berikrar dan sudah kembali NKRI. Insyaallah siap berbakti kepada Indonesia sesuai kemampuan kami,’’ katanya.

Ia pun mengajak mantan teroris lainnya yang belum sadar untuk ikut berikrar setia pada NKRI. S pun mengingatkan bumi Nusantara merupakan tanah kelahiran yang harus dicintai.

’’Saya berpesan buat teman-teman yang belum sadar untuk berikrar, mari membangun Tanah Air karena sejak lahir kita di Indonesia, makan nasi dari bumi Nusantara,’’ imbuhnya.

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler