Senin, 21 April 2025

Selanjutnya, Perum Graha Pratama Asri, Perum Mutiara Residence, Jalan Kalikayen, Perum Griya Tuba Permai, Jalan Tampirejo, Jalan Rowo Tengah, dan Jalan Mekarsari Dalam.

Wilayah terdampak lainnya, yakni Jalan Sendang Belut Indah, Jalan Krajan Raya, Jalan As Syafpiah dan sekitarnya. Pemadaman listrik diperkirakan berlangsung pada pukul 10.00 WIB sampai 16.00 WIB.

Mohon maaf atas ketidaknyamananya, PLN tetap berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan harapan pelanggan bisa segera menyala, dan kembali menikmati pelayanan listrik dari PLN,” lanjutnya.

Di kesempatan itu, PLN UP3 Semarang mengimbau pada masyarakat agar tidak mendirikan bangunan, tiang antena, baliho yang berdekatan dengan jaringan listrik. Jarak aman dari pendiriannya, yakni 2,5 meter dari jaringan listrik.

Warga juga diimbau tidak bermain layang-layang di bawah atau dekat jaringan listrik, melempar atau menerbangkan benda asing ke jaringan listrik.

Selain itu, warga juga diimbau tidak menebang pohon dan tanaman lainnya yang berdekatan dengan jaringan listrik tanpa berkordinasi dengan petugas PLN, dan tidak menggunakan listrik secara ilegal.

  • 1
  • 2

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler