Rabu, 19 November 2025

Konflik pun terjadi kala perempuan itu ingin menebus ponsel yang digadaikan itu. Tenyata, ibu dari pegawai laki-laki yang uga bekerja di sana tahu soal kesepakatan pribadi mereka.

”Ibunya laki-laki tadi juga kerja di sini, tahu ceritanya, (bilang) ’dikembalikan saja dulu uang yang pinjam dengan anak saya’. Mereka enggak mau, maunya ngambil HP dulu. Takut ada apa-apa, akhirnya HP yang digadai di sini diserahkan,” tuturnya.

Akhirnya barang jaminan ponsel dan yang lainnya dikembalikan, sehingga tidak ada lagi barang yang tertahan di tempat gadai tersebut.

”Jadi intinya, adalah gadai ini tidak ada hubungannya dengan utang piutang yang viral tersebut. Karena itu adalah utang piutang bawah tangan pribadi mereka sendiri,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan, hingga kini, pihaknya belum mendapatkan laporan dari korban terkait insiden itu. Pihaknya juga belum mengetahui motif perekam memviralkan video tersebut.

”Itu kesepakatan mereka berdua karena utangnya secara pribadi, antara si cewek itu dengan yang pegawai di sini. Itu pribadi bukan bukan terkait dengan Gadai Kurnia, di luar pekerjaan. Mereka kenal chatingan secara pribadi,” jelasnya.

Pemilik Gadai Merugi... 

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler