Sementara itu, Anggota DPR RI Komisi V Sofwan Dedy Ardyanto berupaya mengawal proses ini hingga masyarakat mendapatkan haknya secara layak.
Namun itu menekankan, proses itu jangan sampai menghambat keberlanjutan pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta sebagai proyek vital untuk konektivitas dan pertumbuhan ekonomi Jateng.
Ia menyampaikan laporan mengenai langkah-langkah yang telah dilakukan di tingkat pusat untuk menindaklanjuti aspirasi warga terkait nilai ganti rugi lahan.
Sofwan mendorong kementerian terkait untuk melakukan evaluasi ulang terhadap mekanisme appraisal demi mencapai kesepakatan yang adil bagi warga.
Murianews, Temanggung – Bupati Temanggung Agus Setyawan mendesak agar penyelesaian pembebasan lahan pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta segera dilakukan.
Itu disampaikannya saat mendampingi Anggota DPR-RI Komisi V Sofwan Dedy Ardyanto menemui warga Desa Kebumen dan Desa Pingit, Pringsurat yang terdampak pembangunan Jalan Tol Bawen-Yogyakarta.
Ia megatakan, saat ini Pemkab Temanggung berkomitmen mengawal penyelesaian pembebasan lahan pembangunan Jalan Tol Bawen-Yogyakarta Seksi 5 yang melintasi Kecamatan Pringsurat.
Agus mengungkapkan, masalah nilai appraisal terkait pembebasan lahan itu sebelumnya sudah terjadi sejak 2022 lalu. Namun, hingga kini, perdebatan masih belum menemui kesepakatan final.
”Jadi ini seperti ngejar layang-layang putus. Namun apapun itu, ini adalah jeritan dan ungkapan perasaan rakyat. Kita tetap berikhtiar membela masyarakat, khususnya di Desa Kebumen dan Desa Pingit,” katanya seperti dikutip dari Antara, Senin (17/11/2025).
Di sisi lain, ia menyatakan, Pemkab Temanggung mendukung penuh pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN).
Terlebih, pembangunan tol itu digadang-gadang menjadi salah satu jalur utama penghubung kawasan segitiga emas Semarang-Solo-Yogyakarta. Hanya, ia menegaskan, keberhasilan proyek itu jangan sampai mengorbankan masyarakat pemilik lahan.
”Kami mendukung PSN, tetapi rakyat tidak boleh dikorbankan. Ketika rakyat menjual lahannya, itu adalah aset terakhir yang mereka miliki,” ungkapnya.
Pertumbuhan Ekonomi Jateng...
Sementara itu, Anggota DPR RI Komisi V Sofwan Dedy Ardyanto berupaya mengawal proses ini hingga masyarakat mendapatkan haknya secara layak.
Namun itu menekankan, proses itu jangan sampai menghambat keberlanjutan pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta sebagai proyek vital untuk konektivitas dan pertumbuhan ekonomi Jateng.
Ia menyampaikan laporan mengenai langkah-langkah yang telah dilakukan di tingkat pusat untuk menindaklanjuti aspirasi warga terkait nilai ganti rugi lahan.
Sofwan mendorong kementerian terkait untuk melakukan evaluasi ulang terhadap mekanisme appraisal demi mencapai kesepakatan yang adil bagi warga.