Delapan Bulan Vakum Usai Jatuh, Ganjar Gowes Lagi
Ali Muntoha
Kamis, 27 Oktober 2022 10:31:09
Ganjar terlihat kembali berolahraga dengan bersepada sejak pagi. Bersama istrinya, Siti Atikoh Ganjar memilih menggunakan sepeda lipat. Ia mengayuh sepeda dari rumah dinasnya ke Simpang Lima dan Kota Lama Semarang.
Sebelum kembali ke rumah, Ganjar menuju ke RSUP dr Kariadi untuk cek kesehatan dan kondisi tulang tangannya.
”Ini tadi ngecek aja sekaligus periksa kondisi tulang, ternyata kata dokter udah bagus,” kata Ganjar usai bersepeda.
Ganjar mengatakan ini sebagai tahap latihan untuk mengikuti Tour de Borobudur awal November mendatang. Tour de Borobudur akan dilaksanakan dua hari, pada 5-6 November.
Baca: Jatuh Saat Gowes, Ganjar Pranowo Alami Luka Serius Bagian Tangan KananHari pertama untuk kelas elit atau atlet. Sementara hari kedua untuk para penghobi. ”Yang kedua lebih pada mereka yang hobbies dan itu menarik,” ucapnya.
Ganjar juga menjelaskan kondisi tulang tangan kanannya saat ini baik. Dokter pun telah memberikan izin kepada Ganjar untuk kembali bersepeda.
Ganjar juga menjelaskan kondisi tulang tangan kanannya saat ini baik. Dokter pun telah memberikan izin kepada Ganjar untuk kembali bersepeda.”Jadi sebenarnya hari ini mau cek aja ke dokter fisik, kalau iya kita mau ikut tour de borobudur. (Tangan sudah akan?)
Insyaallah,” tandasnya.
Baca: Ganjar Targetkan 95 Persen Jalan Provinsi Jateng dalam Kondisi BaikSeperti diketahui, Ganjar Pranowo mengalami kecelakaan saat gowes bersama rekan-rekannya. Kecelakaan terjadi saat Ganjar hendak meninjau lokasi bekas kebakaran relokasi Pasar Johar Semarang.Insiden itu terjadi tepatnya di ujung jembatan Banjir Kanal Barat sekitar Kokrosono depan Hotel Siliwangi, Semarang, Minggu (6/2/2022) sekitar pukul 07.15 WIB. Akibat kejadian itu, Ganjar mengalami cedera di bagian tangan dan harus menjalani operasi. Reporter: Ali MuntohaEditor: Ali Muntoha
Murianews, Semarang – Gubernur Jawa Tengah
Ganjar Pranowo vakum gowes usai jatuh pada depan Hotel Siliwangi, Semarang, Minggu (6/2/2022) lalu. Kini setelah delapan bulan vakum, Ganjar kembali melakoni hobinya itu, Kamis (27/10/2022).
Ganjar terlihat kembali berolahraga dengan bersepada sejak pagi. Bersama istrinya, Siti Atikoh Ganjar memilih menggunakan sepeda lipat. Ia mengayuh sepeda dari rumah dinasnya ke Simpang Lima dan Kota Lama Semarang.
Sebelum kembali ke rumah, Ganjar menuju ke RSUP dr Kariadi untuk cek kesehatan dan kondisi tulang tangannya.
”Ini tadi ngecek aja sekaligus periksa kondisi tulang, ternyata kata dokter udah bagus,” kata Ganjar usai bersepeda.
Ganjar mengatakan ini sebagai tahap latihan untuk mengikuti Tour de Borobudur awal November mendatang. Tour de Borobudur akan dilaksanakan dua hari, pada 5-6 November.
Baca: Jatuh Saat Gowes, Ganjar Pranowo Alami Luka Serius Bagian Tangan Kanan
Hari pertama untuk kelas elit atau atlet. Sementara hari kedua untuk para penghobi. ”Yang kedua lebih pada mereka yang hobbies dan itu menarik,” ucapnya.
Ganjar juga menjelaskan kondisi tulang tangan kanannya saat ini baik. Dokter pun telah memberikan izin kepada Ganjar untuk kembali bersepeda.
”Jadi sebenarnya hari ini mau cek aja ke dokter fisik, kalau iya kita mau ikut tour de borobudur. (Tangan sudah akan?)
Insyaallah,” tandasnya.
Baca: Ganjar Targetkan 95 Persen Jalan Provinsi Jateng dalam Kondisi Baik
Seperti diketahui, Ganjar Pranowo mengalami kecelakaan saat gowes bersama rekan-rekannya. Kecelakaan terjadi saat Ganjar hendak meninjau lokasi bekas kebakaran relokasi Pasar Johar Semarang.
Insiden itu terjadi tepatnya di ujung jembatan Banjir Kanal Barat sekitar Kokrosono depan Hotel Siliwangi, Semarang, Minggu (6/2/2022) sekitar pukul 07.15 WIB. Akibat kejadian itu, Ganjar mengalami cedera di bagian tangan dan harus menjalani operasi.
Reporter: Ali Muntoha
Editor: Ali Muntoha