Rabu, 19 November 2025

Murianews, Semarang – Pidato kenegaraan Presiden RI Prabowo Subianto yang disampaikan dalam Sidang Tahunan MPR RI pada Jumat (15/8/2025) menjadi pemacu semangat Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dalam mempercepat pembangunan daerah.

Ketua DPRD Jawa Tengah Sumanto mengatakan, momentum pidato kenegaraan yang juga bertepatan dengan peringatan 80 tahun Indonesia merdeka memberikan dorongan bagi daerah untuk meningkatkan kinerja pembangunan.

“Dalam rangka peringatan 80 tahun Indonesia merdeka, tadi sudah disampaikan pidato oleh Ketua MPR, DPR, dan Presiden. Otomatis memberikan semangat kepada daerah-daerah untuk lebih membangun daerahnya,” kata Sumanto usai mengikuti sidang tahunan secara daring di Gedung Berlian, Semarang.

Menurutnya, salah satu poin penting dalam pidato Presiden adalah target menghapus kemiskinan ekstrem hingga nol persen. Target ini disebut sebagai tantangan yang harus diperjuangkan bersama khususnya di Jawa Tengah.

“Tadi saya sudah berbicara dengan Gubernur. Walaupun tantangannya berat, ini harus kita laksanakan. Mereka adalah warga negara Indonesia yang punya kedudukan sama. Mungkin nenek atau kakeknya dulu juga berjuang untuk kemerdekaan,” ujarnya.

Sumanto menegaskan, upaya tersebut membutuhkan pendekatan komprehensif dan kerja sama semua pihak — mulai dari Gubernur, DPRD, aparatur sipil negara, masyarakat, hingga pengusaha.

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menambahkan, kerja kolaboratif menjadi kunci dalam mengentaskan kemiskinan.

“Kerja kita bukan superman atau one man show, tetapi super team. Indikator kemiskinan harus dikeroyok bersama oleh seluruh OPD, instansi, dan pengusaha,” tegasnya.

Indikator...

  • 1
  • 2

Komentar

Jateng Terkini