Murianews, Semarang – Potongan kaki ditemukan di Pantai Marina Semarang, beberapa waktu sempat bikin heboh. Warga sempat mengira jika ditemukannya potongan kaki itu disebabkan kecelakaan hingga adanya tindak kejahatan.
Namun, setelah ditelusuri, potongan kaki itu memang sengaja di buang dan akhirnya ditemukan di situ. Ternyata potongan kaki itu milik seorang nenek yang sebelumnya diamputasi karena diabetes.
Dilansir DetikJateng, Senin (15/7/2024),, Kasat Reskrim Polrestabes Semarang Kompol Andika Dharma Sena menjelaskan, potongan kaki itu sengaja dibuang ke Pantai Marina oleh pemiliknya setelah melakukan amputasi. Dari Reskrim Semarang Utara, ada salah satu masyarakat yang memberi tahu ada ibu-ibu diamputasi, ada penyakit diabetes.
Jadi setiap amputasi, organ tubuh dikembalikan ke pemilik. Rumahnya tidak ada halaman untuk mengubur. Kemudian dibuang ke laut, di bawah jembatan di dekat Marina,” kata Andika, Jumat (12/7/2024).
Kanit Reskrim Polsek Semarang Utara, Iptu Kumaidi potongan kaki itu milik nenek berinisial M (66). Potongan kaki kiri itu diamputasi pada 16 Juni 2024 dan dibuang ke Sungai Banjir Kanal Barat. Adapun kaki kanan M sudah diamputasi lima tahun lalu.
Diberitakan sebelumnya, seorang pemancing menemukan potongan kaki tersebut pada 27 Juni 2024. Kemudian hal itu dilaporkan ke pihak berwajib. Potongan itu mulai atas mata kaki hingga jari-jemari. Ada tulang yang menonjol dan potongannya disebut cukup rapi.



