Jumat, 21 November 2025

Murianews, Semarang – Ekonomi Jawa Tengah pada triwulan II tahun 2025 secara year on year (y-on-y) mengalami pertumbuhan sebesar 5,28 persen.

Pertumbuhan ini meningkat dari capaian triwulan II tahun 2024 yang tumbuh sebesar 4,93 persen. Bahkan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pertumbuhan ekonomi Jateng diatas pertumbuhan ekonomi nasional.

Hal itu disampaikan Gubernur Ahmad Luthfi usai rapat paripurna di Gedung DPRD Jateng, Selasa (5/8/2025).

Ahmad Luthfi mengatakan, peningkatan pertumbuhan ekonomi tersebut merupakan hasil dari kerja kolaboratif dari berbagai pihak.

Untuk itu, ia meminta agar collaborative government terus digalakkan, agar dapat mempertahankan dan menggenjot pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah.

”Kita lakukan collaborative government. Kita sudah menumbuhkan ekonomi baru di masing-masing eks karesidenan. Ekonomi baru itu kita tumbuhkan secara bersama-sama,” kata Ahmad Luthfi.

Kerja kolaboratif dengan menciptakan aglomerasi wilayah tersebut sudah dibuktikan pada gelaran Soloraya Great Sale 2025.

Selama bulan Juli 2025, wilayah Soloraya mencatatkan nilai transaksi sebesar Rp 10,7 triliun dengan frekuensi transaksi sebanyak 5,4 juta.

”Nanti akan kita putar di daerah lain,” lanjutnya.

Penguatan Kerja Sama... 

  • 1
  • 2

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler