Rabu, 19 November 2025

Murianews, Karanganyar – Sinergitas antara Pemprov dengan Pemda perlu terus didorong guna memperkuat pembangunan daerah. Itu diungkapkan Ketua DPRD Jateng Sumanto belum lama ini.

Saat reses di Balai Desa Ngepungsari, Kecamatan Jatipuro, Kabupaten Karanganyar, Sumanto menekankan sinergi dalam mewujudkan pembangunan daerah.

Kegiatan reses pun bisa menjadi wadah masyarakat guna menyampaikan aspirasinya langsung terkait kebutuhan dan persoalan yang dihadapi di daerah.

Utamanya, terkait terkait pembangunan infrastruktur desa seperti jalan, jembatan, saluran irigasi, serta fasilitas publik lainnya.

Dalam kegiatan rutin itu, setiap anggota DPRD akan menyerap aspirasi masyarakat di daerah pilihannya. Hasil dari reses tersebut kemudian dijadikan pertimbangan dalam penyusunan kebijakan serta program pembangunan.

”Ini sekaligus silaturahmi dengan panjenengan semua. Reses ini bukan sekadar seremonial, tetapi sarana penting untuk mendengar keluhan dan kebutuhan masyarakat secara langsung. Aspirasi warga akan diperjuangkan melalui pembahasan di DPRD Provinsi,” ujarnya.

Rutin Peruangkan Aspirasi... 

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler