Rabu, 19 November 2025

Terkait beasiswa, Pemprov Jateng fokus memberikan bantuan pendidikan bagi lulusan pesantren dan masyarakat umum yang ingin melanjutkan ke jenjang S1.

“Walaupun alokasi beasiswa tidak besar, kontribusi dari kampus seperti UIN Walisongo terhadap masyarakat Jawa Tengah itu sangat kami apresiasi,” ujarnya.

Wakil Rektor III UIN Walisongo, Hasan Asy’ari Ulama’i, menyampaikan bahwa kampus telah memiliki Walisongo Halal Center yang aktif mendukung industri halal. Salah satu kontribusinya adalah menyiapkan lebih dari 500 juru sembelih halal (Juleha) bersertifikasi.

“Kalau nanti ada penambahan RPH, kami siap membantu dalam penyiapan SDM-nya. Kami ingin masyarakat Jawa Tengah semakin siap dan sadar akan pentingnya konsumsi produk halal,” ujarnya. (*)

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler