Rabu, 19 November 2025

Di akhir sambutan, Taj Yasin berharap para pemuda yang telah dilantik dapat menjadi representasi nyata dari Pancasila dalam sikap, ucapan, dan tindakan.

“Indonesia tidak dibangun hanya dengan teriakan, tetapi juga dengan pengabdian. Bukan hanya bangga pada masa lalu, tapi juga terus berkarya untuk masa depan,” tandasnya.

Acara pelantikan turut dihadiri oleh Direktur Pengkajian Implementasi Pembinaan Ideologi Pancasila BPIP RI, Irene Camelyn Sinaga, serta Ketua Umum Pelaksana Pusat DPPI, Yuslihah Yanti. Kehadiran mereka menegaskan dukungan penuh terhadap peran strategis generasi muda dalam menjaga dan menghidupkan nilai-nilai Pancasila di seluruh penjuru negeri. (*)

Komentar

Terpopuler