Rabu, 22 Januari 2025

Selamatkan Sritex, Komisi VIII DPR RI Juga Turun Gunung

Supriyadi
Jumat, 1 November 2024 22:37:00
Selamatkan Sritex, Komisi VIII DPR RI Juga Turun Gunung
PT Sritex. (Istimewa/Detik.com)

Murianews, Jakarta – Berbagai upaya penyelamatan PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) terus dilakukan. Kali ini upaya tersebut datang dari Komisi VIII DPR RI.

Ketua Komisi VII DPR RI Saleh Partaonan Daulay mengatakan, pihaknya akan turun gunung ke Sukoharjo, Jawa Tengah, dalam rangka upaya penyelamatan perusahaan tekstil tersebut.

Kunjungan tersebut, untuk melihat, mendengar, dan menerima masukan langsung dari para pekerja dan pihak perusahaan.

Selain itu, Komisi VII DPR RI juga akan menggelar rapat dengan pihak pemerintah, pihak perusahaan, dan pihak terkait.

”Ini adalah bagian dari upaya untuk menyelamatkan Sritex. DPR RI tentu akan mengawal agar masalah ini dapat diselesaikan dengan baik,” kata Saleh seperti dilansir Antara, Jumat (1/11/2024).

Iapun mengapresiasi arahan Presiden Prabowo untuk menyelamatkan PT Sritex supaya bisa tetap eksis. Ini lantaran Sritex merupakan industri padat karya yang mampu merekrut dan mempekerjakan banyak tenaga kerja.

”Dari informasi yang ada, Sritex saat ini mempekerjakan lebih dari 50.000 tenaga kerja sehingga apabila Sritex tidak diselamatkan maka akan membawa dampak ekonomi di tengah masyarakat,” terangnya.

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler