DPRD Minta Bus BRT Trans Semarang Diremajakan, Ini Alasannya

Supriyadi
Kamis, 16 Januari 2025 08:28:00

Murianews, Semarang – DPRD Kota Semarang meminta Bus Rapid Transit (BRT) Trans Semarang segera diremajakan. Mereka beralasan, mayoritas bus Trans Semarang sudah tergolong tua dan termakan usia.
Pernyataan tersebut diungkapkan Ketua Komisi C DPRD Kota Semarang M Rukiyanto AB sebagaimana dikutip dari Antara, Kamis (16/1/2025).
Ia mengatakan Dinas Perhubungan dan Badan Layanan Umum (BLU) Trans Semarang bisa melakukan kajian pengelolaan BRT Trans Semarang.
”Kajian ini penting untuk mendukung pelayanan prima kepada masyarakat. Apalagi saat ini beberapa koridor masih mengoperasikan armada lama yang berusia cukup tua,” katanya.
Bahkan, lanjutnya, armada baru yang digunakan hanya untuk rute feeder atau pengumpan yang menggunakan minibus berukuran sedang.
”Kalau dipaksakan berjalan, pelayanan pasti akan tidak maksimal. Kami dorong Dishub membuat kajian terkait pengelolaan di vendor (operator),” terangnya.
Ia mengatakan anggaran peremajaan armada Trans Semarang sementara ini belum ada sehingga operator atau pihak ketiga yang perlu berperan aktif melakukan peremajaan bus.
Oleh karena itu, kata dia, kajian sangat diperlukan, mengingat Pemerintah Kota Semarang melibatkan pihak ketiga selaku operator dalam pelayanan transportasi publik.
Kontrak jangka panjang...
- 1
- 2