Rabu, 19 November 2025

Darmanto mengatakan saat kejadian, pamannya baru saja pulang dari acara pernikahan. Pamannya kemudian berteduh di rumah Sekdes karena hujan deras yang mengguyur.

”Habis kondangan, kemudian hujan deras ngidul di rumah Pak Carik,” ungkapnya.

Saat ini jenazah masih dalam proses identifikasi di Posko induk Bencana Alam Kabupaten Pekalongan di Puskesmas Petungkriyono.

Longsor melanda kawasan Petungkriyono, Pekalongan, pada Senin (20/1) petang, akibat hujan deras. Longsor tersebut menghantam tiga bangunan.

Tiga bangunan yang terdampak longsor itu ialah rumah milik Pak Carik atau Sekretaris Desa (Sekdes) Kasimpar, rumah seorang pendeta, dan satu kafe.

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler