Rabu, 19 November 2025

Taj Yasin juga menekankan pentingnya sinergi antarorganisasi dalam menjaga ketahanan sosial. Menurutnya, kolaborasi antara pemerintah daerah dan organisasi kemasyarakatan seperti Muslimat NU, Aisyiyah, hingga organisasi kepemudaan menjadi krusial dalam membina generasi muda.

“Kami rangkul semua elemen, termasuk Muslimat, Fatayat, IPNU, IPPNU, Aisyiyah, semua kami beri ruang,” tuturnya.

Dengan pendekatan ini, Taj Yasin berharap pembinaan karakter berbasis komunitas dapat menjadi solusi jangka panjang untuk menekan angka kenakalan remaja dan mengurangi aksi kriminal. Sehingga gangster yang melibatkan anak di bawah umur tidak terjadi lagi.

 

Komentar

Jateng Terkini