Kamis, 20 November 2025

Murianews, Banyumas – Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Banyumas menemukan sejumlah makanan berbahan kimia berbahaya.

Temuan itu didapatkan saat melakukan pengawasan di Pasar Manis, Kecamatan Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Kepala BPOM Banyumas Winanto mengatakan, dari 15 sampel makanan yang dicurigai, empat diantaranya positif mengandung bahan berbahaya saat diuji dengan rapid test.

Empat makanan yang mengandung bahan berbahaya itu, yakni dua makanan jenis kerupuk yang terindikasi menggunakan Rhodamin B atau perwarna tekstil. Sementara, dua sampel lainnya yakni cincau hitam dan teri nasi yang mengandung formalin.

”Itu akan kami tindak lanjuti bersama Dinas Kesehatan, akan kami telusuri,” katanya.

Menurut dia, makanan-makanan yang mengandung Rhodamin B maupun formalin tersebut tidak boleh dijual lagi, karena dapat mengganggu kesehatan orang yang mengonsumsinya.

”Termasuk nanti bisa menyebabkan gangguan pencernaan, gangguan lever, maupun gangguan ginjal,” kata Winanto.

Kata Bupati Banyumas...

  • 1
  • 2

Komentar

Jateng Terkini

Terpopuler